KUN faYaa KIN

Salam….,

Kejadian #bukan peristiwa# bahkan keberadaan #bukan keadaan#  sesuatu di dunia ini tidak akan pernah terlepas dari proses. kejadian atau peristiwa adalah proses me+ JADI+ kan  sama dengan meng+ADA+kan. ADA sering diartikan sebagai : nyata ; dapat dilihat, disentuh, dirasa dan terinderawi.  Proses memuat segala kemampuan, kesulitan, rintangan dan segala hal berat dalam perjalanan kehidupan manusia. setiap awal pasti akan berproses, dan setiap proses pasti akan berakhir. kemudian pertanyaan yang muncul adalah : bagaimana mengawali proses? dari ada atau justru dari tidak ada?

Hidup adalah hal panjang yang dilalui dari waktu ke waktu., manusia hidup dalam rangkaian waktu demi pengabdian dirinya kepada tuhan yang disebut dengan Ibadah. Jadi, Ibadah adalah proses dari waktu ke waktu yang dilalui manusia sebagai wujud nyata pengabdiannya kepada sang pencipta., kenapa pencipta? karena tuhan TIDAK PERNAH BERPROSES, tuhan selalu mengadakan segalanya dengan tiba- tiba.; tidak perlu berproses pelan-pelan, apalagi berfikir seperti kita manusia. itulah yang disebut KUN. Kun = jadi, tiba-tiba ada. yaaaa begitulah, namanya juga tuhan, maka tuhan disebut sebagai sang pencipta  bukan sang pembuat. karena DIA mengadakan dengan tiba-tiba., ingatlah, bahwa tuhan menciptakan segalanya delam keadaan yang sepenuhnya bermanfaat tanpa kesia-siaan. Gunung tercipta sebagai “pupuk alami ” bagi hamparan seluruh bumi, penumbuh subur segala sayuran yang bila manusia memakannya akan sehatlah dia., Laut sebagai penyedia segala sumber protein nabati, yang bila manusia memakannya maka kuatlah dia.,

Lain halnya dengan manusia., dia membuat apapun selalu mesti diawali dengan ADA, meski prosentasenya dimulai dari yang jumlahnya sedikit.1.kita ingin mempercepat perjalanan misalnya, kemudian muncullah : sepeda, motor, mobil, bahkan pesawat terbang., itu semua adalah buatan manusia.  2. manusia membuat, bukan mencipta. karena di dalamnya terdapat PROSES dan urutan serta kronologi kejadiannya., 3. manusia membuat karena kepentingannya.setelah kepentingan terpenuhi, pastilah menjadi sia-sia hasil buatannya itu., sudah berdasar kepentingan, dihitung dengan teliti, pun seringkali tetap terjadi kesalahan dan kegagalannya. kenapa demikian?

Hal utama dalam proses perjalanan hidup manusia agar mampu membuat dan mengadakan suatu yang bermanfaat adalah keyakinan., mampu membuat manfaat berarti mampu mewujudnyatakan pengabdian kepada tuhan. dengan keyakinan, segala suatu yang sia-sia akan sirna dengan sendirinya, karena tertutup oleh nilai manfaatnya. Keyakinan menumbuhkan semangat, kekuatan dan kemampuan. maka marilah kita sebagai manusia meningkatkan keyakinan terhadap kemampuan diri, bukan untuk bercongkak hati, namun untuk mengheningkan cipta dan menyadari segala kekurangan kita sebagai ciptaanNya,…, Bukan Sang Pembuat…..,

salam spiritual

 

Tinggalkan komentar